Kegiatan yang dilaksanakan Universitas Mataram Nusa Tenggara Barat (NTB) baru-baru ini bukan hanya menjadi kebanggaan Samarinda maupun Kalimantan Timur tetapi juga menjadi kebanggaan Bumi Borneo Kalimantan karena mahasiswa dari Fakultas Hukum UWGM Samarinda menjadi satu-satunya perwakilan dari Kalimantan dan berhasil meraih juara 2. Tim yang dilegasikan ada 3 Mahasiswa tim debat diantaranya Hendra Wijaya, Muhammad Riyan Adi Saputra, dan Vitrya Lestari yang didampingi Dosen Pendamping sekaligus pembina debat FH Bapak Andri Pranata, S.H., M.Kn.
Rektor UWGM Samarinda Bapak Dr. Drs. Ali Mushofa, M.M. mengungkapkan perasaan bangga dan berterimakasih atas pencapaian prestasi tersebut. Hal yang sama disampaikan oleh salah satu Dosen Fakultas Hukum UWGM Bapak Dr. Syaharie Ja'ang, S.H., M.Si., M.H. yang pernah menjabat sebagai Wali Kota Samarinda sekaligus alumni dari Fakultas Hukum UWGM Samarinda beliau mengatakan "Prestasi nasional ini membuktikan UWGM Samarinda juga mampu berbicara ditingkat nasional. Tidak tertutup juga kesempatan bagi yang lainnya untuk menunjukkan prestasi, kita harus yakin bisa. Jangan minder karena memang kita memiliki kualitas dan kemampuan, imbuhnya."